Buah sirsak punya rasa yang segar, cocok sekali untuk dibuat menjadi minuman pereda saat dahaga melanda.
Tapi tunggu dulu, buah sirsak bisa juga dijadikan bahan untuk membuat cemilan, lho! Cemilan seperti apa yang bisa dibuat dari buah sirsak? Jawabannya dodol sirsak.
Jika dilihat-lihat rasanya agak sangsi untuk mengombinasikan kedua bahan tersebut. Dodol yang punya rasa manis gurih, sedangkan sirsak punya rasa yang cenderung asam manis segar.
Tapi nyatanya ketika sirsak disulap menjadi salah satu bahan campuran untuk membuat dodol justru rasa yang dihasilkan enak lho, guys!
Selain rasanya yang enak ternyata kombinasi antarara keduanya menjadikan cemilan ini sehat untuk dikonsumsi tubuh. Cari tahu lebih jauh tentang dodol sirsak yuk?
Dodol sirsak yaitu salah satu variasi dodol dengan rasa sirsak. Dalam pembuatannya sirsak menjadi bahan campuran untuk memberikan rasa dan aroma yang dominan. Ini merupakan salah satu hasil dari olahan buah sirsak yang selama ini identik dengan minuman saja.
Sirsak dapat dikategorikan seabagai buah yang memiliki aroma dan rasa yang kuat serta harganya murah, sehingga baik untuk dibuat produk olahan dodol. Memang pada provinsi Jawa Barat dodol memang menjadi salah satu cemilan andalan yang biasa disuguhkan kepada tamu.
Provinsi Jawa Barat juga memiliki kondisi geografis yang mendukung bagi pertumbuhan pohon sirsak. Dari sanalah kombinsasi keduanya bermula. Selain itu tekstur buah sirsak yang lembut menjadikannya bahan baku yang amat baik untuk menjadi campuran dodol.
Bagi anda yang bosan dengan rasa sirsak, mengolah sirsak menjadi dodol merupakan salah satu opsi yang brilian.
Selain itu kehadiran dodol sirsak sebenarnya juga dapat menjadi salah satu solusi bagi anda yang tidak suka buah-buahan dan memiliki hobby ngemil. Karena buah sirsak memiliki manfaat yang sangat baik bagi tubuh anda.
Apa saja kira-kira zat yang baik bagi tubuh yang terkandung dalam buah sirsak?
sumber: http://www.searchexceed.com
Yuk, ngobrol dan sharing pendapat dengan juragan lainnya.
Copyright © 2024 AnekaUKM. All rights reserved.